jurnalistik.smaliska. Kamis (3/12). Masa pandemi di tahun ini, merupakan masa masa yang sangat sulit bagi kebanyakan para siswa dan siswi Smaliska. Terutama untuk pembayaran SPP yang mengharuskan para orang tua datang ke sekolah. Oleh karena itu, Smaliska mengadakan fitur membayar SPP secara online. Tidak mau kalah dengan pembelajaran daring, bayar SPP juga daring.
Pembayaran SPP secara online bisa dilakukan dengan menekan link yang telah disediakan oleh sekolah ( spp.smaliska.sch.id ). Untuk pembayarannya sendiri dapat melalui Alfamart, Indomaret dan Bank Indonesia. Tidak hanya itu, pembayaran ini dapat dilakukan melalui aplikasi seperti Gopay, Tokopedia, LinkAja, BliBli dan yang lainnya.
Sebelum membayar melalui online, para siswa dan siswi diharapkan masuk ke link spp.smaliska.sch.id . Lalu, memasukkan nomor induk dan asal sekolah. Jika sudah, para siswa dan siswi dapat melihat tagihan yang harus dibayarkan. Cara pembayaran online yang dibilang sangat simple ini membuat kebanyakan siswa dan siswi memilih untuk membayar secara online.
Nominal yang harus dibayarkan juga tertera dengan sangat jelas di link tersebut, jadi bisa lebih mempermudah para siswa dan siswi untuk melunasi spp yang belum dibayar. Orang tua kebanyakan murid menganggap ini cara efektif untuk membayar spp.
“Cara membayar secara online ini lebih praktis, dikarenakan kita tidak perlu mengantri dan hanya tinggal di transfer. lagian ini juga masa pandemi, jadi kita tidak perlu keluar rumah.” ucap salah satu siswi cantik dari kelas 10 MIPA 2 yang bernama Sabrina.
Untuk para siswa dan siswi yang membayar secara Online bisa datang langsung ke sekolah untuk mengambil kwitansi dan bukti pembayaran. Jadi, para siswa dan siswi tidak perlu khawatir dan ragu untuk membayar secara online. (AML)